Friday, April 25, 2008

Orange Chiffon Cake


Bahan:
Kuning Telur 3 butir
Putih telur 4 butir
Gula 80 gr
Garam secukupnya
Jus/perasan Orange/jeruk 80 cc
Irisan kulit Orange/jeruk (optional) 1 buah, (utk skrg ga pake ini)
Salada oil/minyak makan 50cc
Tepung terigu 90 gr + baking powder 1/3 sendok teh: diayak

Cara membuat:
1. Pisahkan putih dan kuning telur, masukkan kedalam bowl.
2. Bowl yang berisi kuning telur tambahkan setengah dari gula pasir, kocok sampai memutih.
3. Masukkan jus/perasan jeruk, irisan kulit jeruk dan salada oil sedikit demi sedikit, aduk rata.
4. Bowl yang berisi putih telur + garam dikocok, lalu tambahkan sisa gula sedikit demi sedikit hingga membentuk merenge (hingga kaku)
5. Pada 2, masukkan tepung terigu+baking powder hingga rata, lalu masukkan merenge (4), aduk rata.
6. Masukkan kedalam loyang chiffon, panggang selama 40-50 menit,170 derajat C.
7. Setelah matang, angkat. Dinginkan dan keluarkan dari loyang/cetakan. Sajikan.

Selamat Mencoba

No comments: